Infonyapenyakitdanpantangan.blogspot.com - Diare merupakan penyakit yang di sebabkan bakteri pada sistem pencernaan kita, diare juga berbahaya jika sudah mengalami dehidrasi yang sangat hebat. Akan tetapi penyakit ini tidak sebegitu berbahaya dibandingkan diabetes dan darah tinggi.

Diare Dapat Menyebabkan Dehidrasi Berlebihan

Penyakit diare biasanya ditandai encernya fases yang dikeluarkan disaat BAB dengan frekuensi yang berlebihan. Pada umumnya, diare terjadi terjadi akibat mengkonsumsi makanan atau minuman yang terkontaminasi oleh bakteri atau rasa yang pedas dan masam. 

Gejala diare yang dirasakan.

Biasanya gejala diare yang dirasakan akan tergantung kepada penyebab dan usia penderitanya, yaitu pada orang dewasa ataukah anak-anak. Penderita sakit diare akan mengalami sakit perut yang singkat dan tinja sedikit encer atau merasakan kram perut dan tinja yang sangat encer. Pada kasus penderita diare yang kronis atau parah, penderita akan mengalami demam tinggi serta kram perut yang sangat hebat. 

Faktor penyebab yang umum terjadi. 

Penyebab dari sakit diare di orang dewasa ataupun pada anak-anak umumnya disebabkan karena infeksi usus. Infeksi usus terjadi karena makanan atau minuman yang kita makan sudah terkontaminasi dengan bakteri. Biasanya bakteri penyebab infeksi usus adalah norovirus serta rotavirus.

Faktor lainnya yang menyebabkan diare :
  • Efek dari obat tertentu.
  • Mengkonsumsi alkohol dan kopi secara berlebihan.
  • Serta makanan yang terlalu pedas
Seputar pengobatan diare

Pengobatan diare cukup mudah sekarang sudah banyak yang menjual obat diare baik dari herbal atau dari obat kimia manapun itu lebih baik konsultasikan kepada ahlinya. 

Tips mencegah dari penyakit diare

Diare dapat menyebar atau menular terutama kepada anggota keluarga atau teman yang dekat. Oleh sebab kita harus cegah mulai dari kontak pertama hingga penyebarannya.

Langkah-langkah pencegahan melalui makanan :
  • Mencuci tangan dengan bersih sebelum makan.
  • Jauhi makanan yang kurang bersih dan air yang kurang bersih.
  • Memisahkan makanan antara makanan yang sudah matang dan mentah.
  • Makan dari bahan-bahan yang masih segar.
  • Menyimpan makanan didalam kulkas.
Pencegahan untuk orang lain ketika anda terkena penyakit diare :
  • Hindari penggunaan handuk serta alat makan yang sama.
  • Membersihkan toilet atau wc dengan cairan disinfektan.
  • Jaga kebersihan tangan dengan selalu mencuci tangan sehabis bab atau pipis, sebelum makan serta menyiapkan makanan.
Baca artikel : Pantangan dari penyakit diare

Itulah artikel yang bisa kami sajikan, mudah mudahan ada manfaatnya bagi anda yang membacanya.

Post : Penyakit diare

Share this:

Related Posts

Show Disqus Comment Hide Disqus Comment

Disqus Comments